Rencanakan Kehamilan disaat Pandemi Covid-19, Yakin?

Merencanakan Kehamilan disaat ingin tambah momongan atau bagi pasangan suami istri baru untuk memiliki anak adalah suatu keharusan. Hal ini biasa disebut Program Kehamilan atau disingkat ProMil yaitu suatu perencanaan dilakukan guna mendapatkan anak yang sesuai harapan. Merencanakan kehamilan tidak melulu memilih jenis kelamin, tapi yang paling penting adalah agar memeiliki anak yang sehat sesuai harapan. Lalu bagaimana Merencanakan Kehamilan atau Program Kehamilan ini bisa atau memungkinkan untuk dilakukan dalam masa Pandemi Virus Corona Covid-19? Yuk kita kupas lebih dalam.

Sebagaimana diketahui bahwa Pandemi Covid-19 sudah sangat masif menyerang seluruh negara di dunia. Tingkat kematian yang relatif besar menjadi daya penakut tersendiri walaupun banyak pakar Virus menyebut bahwa virus corona ini bisa sembuh sendiri tetapi memang yang terinfeksi harus bugar dan fit serta tidak punya riwayat kesehatan yang negatif. Terlebih, daya sebar yang sangat luar biasa cepat dan mudahnya sehingga anjuran di rumah saja adalah jalan yang terbaik. khususnya bahasan apakan boleh jika melakukan Program kehamilan di saat Pandemi begini? dalam keterangan yang dilontarkan oleh banyak sekali ahli kandungan mengatakan bahwa boleh-boleh saja melakukan ProMil asalkan taati peraturan anjuran Pemerintah untuk Diam Di Rumah dan jaga kesehatan diri dan lingkungan.

Pasangan suami istri muda tentu sangat mengharapkan agar Promil Mereka berjalan secepatnya. Tapi sebetulnya, dari banyak yang mengatakan boleh itu, ada hal lain yang harus dipertimbangkan dengan baik. Merencanakan Kehamilan khan harus tau situasi dan kondisi demi harapan kita berjalan dengan maksimal. Hal-hal yang perlu dipertimbangakan saat Merencanakan Kehamilan di masa Pandemi Virus Corona Covid-19:

Calon Ayah Bunda tidak boleh terinfeksi virus Corona Covid-19

Walaupun sangat sedikit referensi tentang penularan Corona dari Ibu ke Bayinya, diharapkan Ayah Ibu Calon harus sehat. Barengi dengan jaga kesehatan diri dan lingkungan, dirumah saja dan selalu berpikir positif dan dilakukan dengan tertib sehingga kita terhindar dari virus ini.

Pertimbangan Pemeriksaan ke Klinik Kehamilan.

Dalam masa Pandemi Virus Corona Covid-19 ini, mengurangi resiko dengan meminimalkan kunjungan ke klinik Kehamilan sangat perlu diperhatikan. Bertemu orang lain pun harus jaga jarak agar lebih aman apalagi harus mendatangai klinik Kehamilan, sungguh sesuatu yang harus dipertimbangkan. Hal yang bisa ditempuh adalah Konsultasi Telemedicine, Video Call atau dengan cara lain asal tidak bertemu secara langsung.

Kenali Calon Ibu, harus tidak punya riwayat masalah jantung dan paru

Riwayat kesehatan Calon ibu sangat perlu untuk ditelusuri. Dengan riwayat kesehatan yang memiliki masalah Jantung dan Paru akan sangat beresiko baik bagi Janin atau ibunya sendiri. Resiko yang sangat besar ini tentunya dapat digunakan sebagai pertimbangan.

Dari beberapa poin diatas, tentunya saya bisa bersaran agar yang Merencanakan Kehamilan dalam masa Pandemi Virus Corona Covid-19 perlu untuk memikirkan lagi, bagusnya sih ditunda saja. Dalam masa penundaan Program Kehamilan, banyak hal yang bisa dilakukan bersama dengan pasangan. Sekalian menunda Promil, pasangan juga dapat meningkatkan imun tubuh dari pikiran positif dan kegiatan kegiatan menyenangkan yang dilakukan di rumah. Demikian yang dapat saya tulis, Jaga kesehatan dan berpikir positif serta selalu berdo'a semoga Pandemi Virus Corona Covid-19 segera berakhir. Semoga Bermanfaat.

Masukkan Alamat email anda untuk mendapatkan artikel GRATIS:

Delivered by FeedBurner

0 comments:

Post a Comment

Saat berkomentar, gunakan nama atau url blog anda! anonim tidak dianjurkan dan bila anonim memberikan komentar berupa pertanyaan maka maaf tidak saya jawab. Terima kasih.